Pelaksanaan Rencana Bisnis

Program Bantuan Manajemen HCM Excellence

HCM Excellence tidak hanya menyediakan strategi bisnis yang tepat dan akurat, namun juga dapat membantu Anda untuk menerapkan setiap langkah dari strategi tersebut. Selain itu, kami juga menyediakan konsultasi pada satu bidang utama, misalnya pemasaran, ataupun pada semua bidang fundamental di rencana bisnis Anda. Program ini disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing klien kami, beserta periode dan durasi yang diinginkan.

1. Program Asistensi Marketing

Program asistensi marketing rumah sakit adalah program yang paling populer dari program penerapan rencana bisnis yang disediakan HCM Excellence. Dari pengalaman kami, ini dikarenakan belum banyaknya ahli marketing dalam spesialisasi rumah sakit.

Tim kami memiliki pengalaman dan keahlian yang mumpuni, baik dalam aspek strategis maupun manajerial di bidang pemasaran, termasuk perencananaan dan pengorganisasian. Selama program asistensi marketing berlangsung, maka operasional sehari-hari rumah sakit, seperti penjualan (sales call) dan penyelenggaraan acara, akan tetap ditangani oleh staf Anda, namun dibantu tim kami untuk pengembangan sistem rumah sakit yang lebih lanjut, seperti Prosedur Operasi Standar (Standard Operating Procedure), serta penggunaan metode yang tepat untuk membantu meningkatkan keahlian dan memberdayakan staf Anda.

Tim kami akan berfokus pada semua aspek manajerial dan strategi termasuk planning dan organising. Selama program asistensi manajemen, operasional harian rumah sakit (day to day operations) seperti  penjualan (sales calls) dan penyelenggaraan acara, ditangani oleh staf anda.  Namun kami membantu dalam meningkatkan skill karyawan anda dan membentuk system seperti prosedur standard operasi (standard operating procedures). Metode kami akan membantu memotivasi dan mendorong karyawan anda.

Dalam program asistensi marketing ini, kami memiliki dua pendekatan, yaitu marketing tradisional dan marketing digital terkait internet dan media sosial. Dengan semua alat yang kami tawarkan, kami akan menyusun rencana marketing yang fokus dan jelas menyatakan jumlah pasien yang perlu dilayani, serta tindakan yang diperlukan untuk mencapai hal tersebut.
Untuk merencanakan hal tersebut, kami akan menilik beberapa bidang utama sebagai berikut:

Personel
guna memastikan jumlah staf yang tepat untuk target penjualan yang harus dicapai setiap minggunya, termasuk kepribadian yang harus dimiliki setiap staf.

Alat dan keterampilan
guna menerapkan prosedur operasi standar terkait kegiatan penjualan, termasuk membekali staf dengan keahlian untuk menangani penolakan dan panggilan yang sulit.

Anggaran
guna memastikan tersedianya anggaran yang cukup untuk program yang sudah direncanakan, serta mempertimbangkan bonus yang tepat untuk tim marketing.

Selama program berlangsung, bersama tim kami, ada beberapa hal mendasar yang perlu diperhatikan dan dilakukan, yaitu :

  1. Mengadakan pertemuan rutin, biasanya dijadwalkan dua kali seminggu
  2. Membuat Rencana Kegiatan Operasional (Action Plan), sehingga semua staf memahami tujuan perusahaan dan cara mencapainya
  3. Memantau perkembangan staf dan mengevaluasinya

 

  1. Membangun manajemen yang berfokus pada solusi
  2. Melakukan berbagai penelitian
  3. Tim konsultan manajemen kami akan membuat laporan kemajuan tertulis mingguan kepada pihak rumah sakit

 

2. Program Asistensi Operasional

Mengacu pada nilai-nilai penting dalam Program Asistensi Marketing, konsultan manajemen rumah sakit kami juga dapat membantu untuk mendorong penerapan strategi di bidang operasional.

3. Program Asistensi Personel

Selama proses pembuatan rencana bisnis, tim HCM Excellence akan membantu Anda untuk mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan personel dan staf Anda. Dengan teknik manajerial yang sama dalam Program Asistensi Marketing, tim kami akan membantu menginspirasi dan meningkatkan keahlian staf Anda sehingga dapat meningkatkan kinerja mereka secara keseluruhan.

4. Program Asistensi Keuangan

HCM excellence sudah terbukti terampil dan berpengalaman dalam membuat proyeksi keuangan dan manajemen proyek, yang kesemuanya dilakukan sesuai anggaran dan dalam tenggat waktu yang sudah disepakati atau ditentukan. Tim kami akan membantu rumah sakit Anda untuk mencapai hasil terbaik melalui proses yang sama dengan Program Asistensi Marketing yaitu melalui proses perencanaan, pengorganisasian, dan pengendalian.

Bermitralah dengan yang terbaik dalam bisnis ini, dan bersama-sama kita akan membangun fasilitas kesehatan terbaik untuk hari depan yang lebih baik.

Studi Kelayakan berkisar mulai dari 180 juta rupiah dan membutuhkan waktu sekitar 2 bulan untuk diselesaikan, tergantung dari lokasi dan detail laporan yang diperlukan.